KETENTUAN UMUM ENGLISH FESTIVAL 2016

A. PERATURAN DI DALAM RUANG LOMBA

  1. Peserta diharapkan mengaktifkan mode senyap pada alat elektronik yang dibawa saat lomba berlangsung. 
  2. Peserta diharapkan tidak membuat kegaduhan saat lomba berlangsung. 
  3. Saat melakukan speech, peserta tidak diperbolehkan meminta bantuan dalam bentuk apapun kepada peserta lain maupun penonton. 
  4. Peserta diharapkan tidak merokok di dalam ruang lomba. 
  5. Peserta diharapkan tidak membawa senjata tajam yang bisa membahayakan peserta lain maupun panitia. 
  6. Peserta diharapkan saling menghormati antar sesama peserta maupun antara peserta dan panitia. 


B. KETENTUAN TAMBAHAN

  1. Panitia tidak bertanggung jawab terhadap peserta yang tidak memenuhi persyaratan pendaftaran. 
  2. Semua peserta yang tidak hadir dalam Technical Meeting WAJIB mematuhi segala peraturan yang telah ditetapkan selama Technical Meeting, termasuk urutan nomor undian. 
  3. Batas terakhir penyerahan kekurangan kelengkapan administrasi peserta maksimal pada saat Technical Meeting dilaksanakan. 
  4. Guru pembimbing (maksimal 2 orang dari setiap sekolah, dibuktikan dengan surat tugas pada hari H pelaksanaan lomba) akan mendapatkan sertifikat. 
  5. Surat tugas berkenaan dengan sertifikat untuk guru pembimbing diserahkan di meja informasi pada hari pelaksanaan 3rd English Festival mulai pukul 07.00 s.d. 08.00 WIB. 
  6. Hasil Technical Meeting English Festival 2016 yang telah disepakati bersama tidak dapat diganggu gugat. 


C. LAIN-LAIN

  1. Formulir pendaftaran dapat diperbanyak 
  2. Peserta yang terlambat hadir saat kegiatan tidak mendapat tambahan waktu 
  3. Pembimbing atau peserta yang tidak hadir dalam Technical Meeting dianggap menyutujui hasil Technical Meeting 
  4. Hal-hal lain dapat ditanyakan kepada panitia.

Komentar

Postingan populer dari blog ini

TEKNIS PELAKSANAAN LOMBA DRAMA

TEKNIS PELAKSANAAN LOMBA SPELLING BEE

PANDUAN TEKNIS DAN PELAKSANAAN LOMBA STORY TELLING